Blog
zoom_icon_secondary
blog_detail_back_mobile

Kembali

Daftar QRIS dengan Mudah dan Aman Menggunakan Cara Ini

ifortepay-blog-author-logo

by iFortePay

Dec 20, 2023

Informasi


4 menit read

Daftar QRIS merupakan salah satu topik yang hangat dicari di kalangan pemilik bisnis. Mengingat pembayaran menggunakan metode QRIS sedang naik daun, membuat pemilik bisnis mulai bergeser ke pembayaran online karya anak bangsa ini.

Terlebih lagi, QRIS telah berevolusi menjadi QRIS Cross-Border yang bisa digunakan di beberapa negara ASEAN. Simak informasi tentang daftar QRIS berikut untuk membantu Anda menyediakan pembayaran QRIS kepada pelanggan.

Apa Itu QRIS?

Sebagian orang mungkin masih awam dengan istilah satu ini. Karenanya, mari kita pahami bersama pengertian QRIS terlebih dahulu. Quick Response Code Indonesia Standard atau QRIS (dibaca KRIS) adalah standardisasi pembayaran QR yang dikembangkan oleh industri sistem pembayaran bersama dengan Bank Indonesia.

QRIS diluncurkan secara resmi bertepatan dengan hari Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 2019 setelah melalui beberapa kali uji coba. Standardisasi ini membuat semua penyedia layanan pembayaran nontunai berbasis QR wajib menggunakan sistem QRIS per 1 Januari 2020.

Kini, semua pembayaran QR code di Indonesia terintegrasi dengan satu jenis QR code saja. Terlepas dari penyedia pembayaran apa yang kamu gunakan, transaksi bisa dilakukan dengan mudah di semua merchant yang bekerja sama dengan program ini. Praktis, bukan?

Sukses di kancah nasional, Bank Indonesia melebarkan jangkauan QRIS hingga ke mancanegara. Per 17 November 2023, QRIS sudah bisa digunakan di Malaysia, Thailand, dan Singapura. Hal ini memudahkan transaksi turis Indonesia di negara-negara tersebut, begitu juga sebaliknya.

Persyaratan Daftar QRIS

cara-daftar-QRIS

Berdasarkan laman resmi QRIS Online, diketahui bahwa ada beberapa persyaratan dan dokumen yang perlu disiapkan untuk bisa daftar QRIS. Di antaranya adalah:

1. Foto KTP

Pastikan dokumen yang dicantumkan adalah e-KTP asli, masih berlaku, jelas, dan bebas editan. Dilarang mencantumkan Kartu Tanda Anak (KTA) atau Kartu Tanda Penduduk Musiman (KIPEM). Mengirimkan dokumen atau foto selain ID asli dapat menyebabkan penolakan proses registrasi dan penangguhan akun.

2. Data Diri

Data diri yang dibutuhkan adalah nama lengkap pemilik usaha atau PIC sesuai KTP. Nomor ponsel yang valid dari pemilik usaha atau PIC. Kemudian cantumkan juga alamat email yang valid untuk mengetahui progres registrasi.

3. Data Usaha

Beberapa data usaha yang dibutuhkan untuk daftar QRIS adalah nama usaha yang terdiri dari 25 karakter, jenis usaha yang didaftarkan, NPWP badan usaha, dan NIB atau SIUP dari badan usaha yang dijalankan.

Cara dan Biaya Daftar QRIS

Anda dapat mendaftarkan bisnis Anda dengan mengunjungi website https://qris.online/ kemudian lakukan pendaftaran di halaman Registrasi QRIS. Pilih jenis bisnis sesuai dengan bisnis yang Anda jalankan lalu isi formulir yang tersedia.

Biaya yang diperlukan untuk pembuatan QRIS adalah Rp30.000. Anda akan mendapatkan softcopy atau file QRIS yang dapat Anda cetak sendiri sesuai dengan kebutuhan. Misalnya dengan di pasang di toko. Biaya layanan QRIS reguler adalah 0,7% per transaksi.

Daftar QRIS Gratis dengan Instapay by iFortepay

Anda dapat melakukan pendaftaran dan pembuatan QRIS 100% GRATIS menggunakan layanan Instapay by iFortepay. iFortepay adalah penyedia layanan payment gateway dengan berbagai solusi pembayaran online terpercaya. Download aplikasi Instapay Indonesia di App Store atau Play Store kemudian lakukan registrasi dan verifikasi akun.

Klik menu Lainnya dari Homepage, lalu pilih menu QRIS Statis. Klik ajukan QRIS dan isi formulir yang tersedia. Anda dapat memantau seluruh transaksi Anda secara real-time menggunakan aplikasi mobile. Dapatkan notifikasi real-time saat ada pembayaran masuk. Tertarik mencoba? Pelajari Selengkapnya >>>

Itulah ulasan lengkap tentang pengertian, persyaratan, hingga cara daftar QRIS yang aman dan mudah. Semoga artikel ini membantu, ya. Selamat berbisnis!

blog_detail_back_mobile

Kembali


See another articles from iFortepay