Blog
zoom_icon_secondary
blog_detail_back_mobile

Kembali

Virtual Account: Pengertian, Contoh, dan Manfaatnya dalam Transaksi Bisnis

ifortepay-blog-author-logo

by iFortePay

Dec 20, 2023

Informasi


4 menit read

Virtual account (VA) adalah salah satu inovasi teknologi pembayaran online yang diminati oleh masyarakat Indonesia. Berbagai manfaat yang ditawarkan pembayaran ini untuk pelanggan maupun penjual membuatnya menjadi salah satu pembayaran paling populer di Indonesia.

Apakah pelanggan Anda juga mulai tertarik untuk menggunakan pembayaran satu ini? Virtual account bisa saja menjadi solusi metode pembayaran online yang dibutuhkan untuk transaksi Anda dengan pelanggan. Temukan pengertian, contoh, hingga manfaatnya dalam transaksi bisnis pada artikel ini. Simak sampai akhir, ya!

Tentang Virtual Account

Mari awali pembahasan ini dengan mengenali pengertiannya terlebih dahulu. Virtual account adalah sebuah akun rekening virtual yang digunakan untuk menerima pembayaran. Karena bersifat virtual, akun ini berupa kombinasi nomor unik dan bukan nomor rekening bank reguler seperti yang sering kita temukan.

VA berisi nomor identifikasi pelanggan atas permintaan perusahaan untuk melangsungkan transaksi dengan pelanggan atau merchant mereka. Hal ini memungkinkan pelanggan untuk membayar tanpa menuliskan lagi nomor rekening perusahaan yang dituju.

Pada beberapa VA tertentu, bahkan pelanggan tidak perlu menuliskan nominal dan keterangan pembayaran karena sudah dihasilkan otomatis oleh sistem. Sistem ini juga memungkinkan konfirmasi pembayaran berlangsung otomatis tanpa perlu mengirimkan bukti transfer.

Berdasarkan laman Kemenkeu, terdapat 2 jenis virtual account, yaitu fixed dan non-fixed VA. Fixed VA biasanya terhubung langsung dengan nomor ponsel pengguna sehingga bersifat tetap. Sedangkan non-fixed VA biasanya berupa nomor yang diacak dan hanya digunakan untuk sekali transaksi.

Contoh Virtual Account

Setelah membahas tentang pengertian dan jenis dari metode pembayaran VA, kini saatnya kita mengenali contohnya. Perlu dipahami bahwa nomor VA dikeluarkan oleh bank yang mempunyai lisensi terkait. Sehingga pada umumnya nomor VA digunakan untuk masing-masing nasabah bank tersebut.

Pelanggan dapat melakukan transaksi VA menggunakan ATM dengan terlebih dahulu memasukkan kartu debit dan PIN yang sesuai. Selain ATM, pelanggan juga dapat membayar secara online menggunakan aplikasi mobile banking.

Contoh virtual account adalah VA BCA, VA Mandiri, VA BRI atau BRIVA, VA BNI, VA CIMB Niaga, dan masih banyak lainnya. Berbagai VA tersebut dikeluarkan oleh bank terkait untuk mendukung transaksi bisnis antara penjual atau perusahaan dengan pelanggan.

Pemilik bisnis dapat mengajukan aktivasi pembayaran VA untuk bisnis pada masing-masing bank. Namun, jika bisnis Anda memerlukan lebih dari satu VA dan ingin mempersingkat proses integrasi, Anda bisa menggunakan layanan aggregator pembayaran seperti payment gateway. Contoh dari payment gateway terpercaya adalah iFortepay.

Anda dapat menyediakan virtual account dari berbagai bank untuk menerima pembayaran dari pelanggan. Cukup dengan sekali integrasi, Anda sudah bisa menghubungkan website bisnis dengan halaman pembayaran. Pelajari iFortepay Selengkapnya >>>

Manfaat Virtual Account

Seperti yang sudah dibahas singkat di awal, VA memberikan manfaat pada kedua belah pihak, yaitu pelanggan dan penjual atau pemilik bisnis. Berikut uraian tentang masing-masing manfaat VA bagi pelanggan dan penjual:

1. Manfaat VA untuk Pelanggan

  • Proses pembayaran dapat dilakukan dengan mudah tanpa perlu mengetik kode bank dan nomor rekening tujuan.
  • Transaksi dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja tanpa harus bertatap muka.
  • Tidak perlu repot mengirimkan bukti transfer karena data sudah tercatat otomatis dalam sistem.
  • Meningkatkan rasa aman saat melakukan pembayaran karena tidak transfer langsung ke rekening personal.

2. Manfaat VA untuk Penjual

  • Mempermudah pencatatan keuangan karena semua data tercatat secara otomatis tanpa perlu bolak-balik cek mutasi.
  • Cocok digunakan untuk berbagai jenis transaksi bisnis dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
  • Dapat menerima pembayaran pelanggan 24 jam tanpa harus cek pembayaran manual.
  • Meningkatkan keamanan transaksi dan menjaga privasi data keuangan karena tidak perlu menyebarkan nomor rekening personal.

Demikian ulasan tentang virtual account termasuk pengertian, jenis, contoh, hingga manfaatnya, baik untuk pelanggan atau penjual. Semoga artikel ini memberikan manfaat untuk Anda, ya. Terima kasih sudah membaca.

blog_detail_back_mobile

Kembali


See another articles from iFortepay